Article Detail

Anak Indonesia Bangkit, Maju, dan Bertumbuh

Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah Anak Indonesia Bangkit, Maju, dan Bertumbuh. Kegiatan diawali dengan upacara bendera dengan para petugas gabungan dari siswa TK B1 sampai B5 dan inspektur upacara Ibu Bernadeta Dewi Ana, S.Pd. Dalam amanatnya ibu Kepala Sekolah berpesan agar anak-anak menggunakan kesempatan yang ada untuk mengembangkan kreatifitas agar mampu meraih cita-cita dan menjadi generasi penerus bangsa Indonesia yang hebat.

Seusai upacara bendera anak-anak diajak untuk bermain bersama dengan berbagai permainan tradisional seperti permainan bakiak, menggiring ban motor bekas, menarik mobil2 an dari pelepah pisang, egrang bathok kelapa, tapak gunung. Tampak anak-anak aktif bertanya dan berani mencoba berbagai permainan tersebut. Ibu Lena selaku PIC kegiatan Hari Anak Nasional meyakini bahwa melalui permainan yang sederhana ini banyak nilai yang bisa dikembangkan yaitu kerja sama, daya juang, kemampuan motorik, dan kreatifitas. Selamat Hari anak Nasional dan jadilah generasi bangsa Indonesia yang penuh semangat.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment