Article Detail

Implementasi P5 Melalui Kegiatan Daur Ulang Sampah

Sebagai bagian struktur kurikulum merdeka selain pembelajaran intrakurikuler dilaksanakan kegiatan P5 dalam pembelajaran yang akan memberikan pengalaman langsung sesuai karakteristik lingkungan sekitar agar anak memiliki kompetensi global dan berperilaku yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Berangkat dari keprihatinan banyaknya sampah di sekitar lingkungan sekolah , maka kegiatan P5 dalam semester 1 ini mengambil tema ” We Love Our Earth”. Diawali dari proses observasi sampah yang ada di lingkungan sekitar sekolah dan lingkunagn rumah siswa kemudian guru dan siswa mendiskusikan proyek yang akan dibuat. Setiap minggu anak-anak diajak melakukan proyek membuat hasil karya dengan teknik daur ulang sampah. Selama kurang lebih 3 bulan tampak hasil-hasil karya yang indah antara lain sayap kupu-kupu, baju robot, tas belanja, kotak pensil dan lain-lainnya. Selain membuat hasil karya anak-anak juga diajak untuk berlatih perform kelas yang akan dipertontonkan kepada para orang tua saat puncak kegiatan.

Serangkain acara puncak pameran P5 sangat meriah, para orang tua hadir ikut mensupport kegiatan ini dengan ikut serta dalam lomba membuat karya daur ulang anak dan orang tua. Semoga kegiatan ini bisa mengembangkan dimensi kemandirian, ekrja sama , dan kreatifitas dalam diri peserta didik.

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment